Thursday, June 10, 2010


Nggak perlu bingung nyari ide untuk mempersiapkan Ramadan tahun ini dengan ananda tercinta!


Check this out!

Judul: Happy Ramadan with Kids - Pernak Pernik Mendekatkan Keluarga dengan Bulan Suci

No. ISBN: 9786029690903
Penulis: Gita Lovusa, dkk
Penerbit: Pena Lectura
Tgl Terbit: Juni 2010
Jumlah halaman: 242 hlm

Harga: 45.000 (blm termasuk ongkos kirim, harga buku disc. 20% sampai tgl 12 Juni 2010)
Pemesanan: via email ke gita19@gmail.com dng menyertakan nama, alamat, no telp serta jumlah buku yang dipesan atau sms ke Gita Lovusa 085228711056. Pembayaran ke rekening BCA 1080627340 an Gita Aryana atau BNI 136155122 an Gita Aryana



Sinopsis:
Saat menutup buku, saya menjadi termenung dan berpikir. Putri kecil saya, Cha Cha, sudah berusia dua tahun. Apa yang bisa saya lakukan untuk mengenalkannya pada bulan suci ini? Mengenalkannya dengan cara yang menyenangkan untuk anak-anak seusianya.

Buku ini menyajikan pengalaman-pengalaman menarik dan berhikmah dari para orangtua dalam mengenalkan bulan Ramadan kepada buah hati mereka, baik mereka yang bermukim di dalam maupun di luar negeri. Beragam siasat kreatif untuk anak juga dikreasikan di sini, mulai dari permainan-permainan, hingga keterampilan membuat prakarya seperti lampion ketupat, maket masjid dari karton, dan sebagainya.

Tak hanya itu, buku ini juga dilengkapi dengan resep-resep masakan yang mudah dan lezat yang dapat dibuat bersama dengan buah hati.

Keduapuluhsatu kisah seru Ramadan yang bergizi, cerdas, dan inspiratif ini ditulis oleh Gita Lovusa, Yudith Fabiola, Erinda, Arikunto, Lia Barra, Ifa Avianty, Indah IP, Mamiek Syamil, Haya Aliya Zaki, Dina Y. Sulaeman, Fetry Z., Dian Mardi Safitri, Ellyza Dian Satriana, Shanti Saptaning, Eka Natassa, Aan Wulandari, Rosita Sihombing, Saptawati Meina dan Vienna Alifa.


Tak perlu berpikir dua kali untuk menjadikan buku ini sebagai teman Anda dalam menjadikan Ramadan sebagai momen terbaik bagi keluarga.



Hadiri juga peluncurannya di:

TB Leksika - Lenteng Agung
Jl. Raya Lenteng Agung No. 101, Jakarta Selatan 12610

Minggu, 27 Juni 2010, pukul 10.00-12.00


Bersama Nesia Andriana Arif (penulis buku Dengan Pujian, bukan Kemarahan--pengamat pendidikan anak)

Dihadiri juga oleh Gita Lovusa, Dian Mardi Safitri dan Haya Aliya Zaki; tiga dari sembilanbelas penulis yang ikut meramaikan buku Happy Ramadan with Kids.


Ditunggu kehadirannya, ya!

Acara: ngobrol tentang parenting, kegiatan menarik untuk mengisi Ramadan bersama anak, seputar kepenulisan dan buku indie. Ada juga acara Celoteh Anak, acara khusus untuk anak-anak yang akan dipandu guru TK yang manis dan ceria, Yunie Zalabella. Diskusi interaktif yang akan dipandu oleh Wisye Gazali dan ada doorprize berupa buku-buku parenting terbitan Serambi dan buku Happy Ramadan with Kids.

GRATIS lho! Bagi yang ingin hadir bisa mendaftarkan namanya melalui:

1. Nataya Rizani: nat_riz@yahoo.com / 081386577775
2. Gita Lovusa: gita19@gmail.com / 085228711056
3. Dian Mardi Safitri: dianne_ms@yahoo.com / 081905432200

No comments:

Bunga-Bunga Cantik Sepanjang Liburan Masih ingat ya, dengan cerita mama tentang bunga-bunga cantik di sini Nah, ini beberapa pohon d...